Jadwal Tugas PA

Filed under: by: PA-Kalvari

jadwal tugas Pa dah ad...silahkan download n ksh tau tmn2 yg laen'a yach...

Filed under: by: PA-Kalvari

Ini video Rekoleksi Putra - Putri Altar Gereja Kalvari dengan Gereja St Chatarina untuk yang pertama kali di adakan. Acara Rekoleksi ini di adakan di daerah Lido, Sukabumi, Jawa Barat.

Isi video ini sedang dalam sesi Games dan di pimpin oleh seorang Frater. Game ini tentang kekompakan antar sesama putra - putri altar dalam sebuah kelompok.

Selamat menikmati

1. video 1 klik disini
2. video 2 klik di sini

Kinerja Misdinar

Filed under: by: PA-Kalvari

Karena tugas dari misdinar adalah mendampingi pastor dalam perayaan ekaristi, maka berikut ini adalah kinerja misdinar yang harus diperhatikan :

1. Penampilan misdinar yang khidmat dapat membantu umat untuk menghayati perayaan ekaristi
dengan khidmat pula
2. Karena letak tempat duduk misdinar berada persis di sebelah pastor, hendaknya misdinar
menghindari hal-hal yang dapat mengganggu umat, seperti mengobrol dengan temannya,
ketawa-ketawa, sikap dan prilaku yang sembarangan

Busana dan Peralatan Misa

Filed under: by: PA-Kalvari

Berikut ini adalah busana dan perlatan misa yang harus diketahui oleh para putra - putri altar.

1. Busana Liturgi

a. Kasula

Busana liturgi resmi imam pada saat memimpin perayaan ekaristi yang bentuknya seperti mantol lebar. Kasula melambangkan Keutamaan Ilahi






b. Stola
Selendang kecil yang di kalungkan pada leher imam dan ujungnya turun di atas dada. Stola melambangkan kuasa imamat dan tanggung jawab










c. Dalmik
Busana liturgi resmi diakon dalam upacara ibadat








2. Peralatan Misa

a. Piala
Alat minum yang terbuat dari bahan berhaga (biasanya dilapisi emas). Ke dalam piala inilah anggur akan dituangkan dengan dicampur sedikit air





b. Purificatorium

Sehelai kain kecil persegi yang dapat dilipat menjadi tiga dengan salib di tengah. Fungsinya untuk mengeringkan Piala







c. Ampul
Dua gelas keci yang berisi air dan anggur. Jika ampul tidak terbuat dari kaca, biasanya ada tulisan V (Vinum = anggur) dan A (Aqua = air)


d. Sibori
Bentuknya sama seperti Piala tetapi ada tutupnya dan lebih besar. Fungsinya untuk menyimpan Sakramen Mahakudus (Hosti) dalam tarbenakel.





e. Piksis
Bentuknya seperti kaleng kecil yang isinya lebih sedikit dari sibori dan biasanya untuk mengirim hosti untuk orang sakit dan untuk menyimpan hosti besar



f. Patena
Sejenis piring kecil yang berlapis emas, merupakan tempat untuk meletakan hosti besar




g. Aspergil
Alat pemercik yang di pakai untuk memerciki umat dengan air suci yang melambangkan pembersihan dosa






Itulah Busana Liturgi dan Peralatan misa yang harus diketahui oleh para Putra - Putri Altar. Masih banyak lagi dari yang sudah disebutkan di atas, mungkin di lain waktu akan di tambahkan lagi.

Skema Perayaan Ekaristi

Filed under: by: PA-Kalvari

Sebelum Putra / Putri Altar bertugas, terlebih dahulu harus mengetahui skema perayaan ekaristi. Berikut ini Skema Perayaan Ekaristi yang ada di Paroki Kalvari dapat di lihat disini

Sejarah Misdinar

Filed under: by: PA-Kalvari


Arti Misdinar

Kata misdinar berasal dari bahasa Belanda yang artinya pelayan misa. Jadi Misdinar itu adalah remaja putra atau putri yang sudah menerima komuni pertama yang mempunyai jiwa penuh pengabdian, tanpa pamrih, rela berkorban untuk melayani gereja dalam ibadat atau kebaktian liturgis, khususnya dalam perayaan Ekaristi.

Pelindung Misdinar

Santo Tarsisius menjadi Santo pelindung bagi para misdinar karena selain dia seorang putra altar, dia juga dengan tekun dan tanpa pamrih melayani imam dalam perayaan Ekaristi. Semangat berkorban yang dimiliki oleh Santo Tarsisius yang patut ditiru karena dia berani mengorbankan nyawanya demi mempertahankan kekudusan Sakramen Mahakudus. Dahulu, menjadi seorang Kristiani sangatlah berbahaya karena pada waktu itu tidak semua orang percaya kepada Tuhan. Ketika itu dia ingin mengantar Sakramen Mahakudus untuk teman-temannya yang di penjara, di tengah perjalanan dia di hadang oleh teman - temannya yang kafir dan ingin merebut Sakramen Mahakudus tersebut dari tangannya. Tetapi Tarsisius dengan berani mempertahankan Sakramen Mahakudus tersebut meskipun harus mati. Kemudian pada pertengahan abad ketiga Tarsisius di jadikan sebagai seorang martir dan peringatan Santo Tarsisius jatuh pada tanggal 15 Agustus. Maka setiap tanggal 15 Agustus, para misdinar memperingati hari ulang tahun dan sekaligus memperingati Santo pelindungnya

Persyaratan Menjadi Misdinar

Untuk menjadi anggota misdinar ada dua syarat pokok, yaitu :
1. Remaja Katolik
  • Sudah di Babtis
  • Sudah menerima Sakramen Komuni Pertama
2. Berjiwa Pengabdian dan tanpa pamrih
  • Tidak ada udang di balik batu
  • Rela berkorban
  • Bertanggung jawab atas tugas yang dipercayakannya
  • Rendah hati
  • Menjalankan tugas dengan penuh cinta